Bagikan

SIDOARJO- Menyusul telah dilantiknya Kabid PK BPBD Jatim, Gatot Soebroto SE M.PSDM sebagai Kepala Biro Kesra Setdaprov Jatim pada 9 November lalu, Senin (22/11/2021), BPBD Jatim menggelar agenda pelepasan.

Pelepasan singkat yang bersamaan dengan kegiatan apel pagi ini digelar menyusul keluarnya surat penetapan sebagai Kabiro Kesra terhitung mulai tanggal (TMT) pada 22 November 2021.

Agenda pelepasan itu ditandai dengan penyampaian kesan pesan oleh Gatot Soebroto, berfoto bersama dan ucapan selamat dari segenap karyawan.

Kalaksa BPBD Jatim Drs Budi Santosa, dalam arahannya saat apel mengaku bangga dengan promosi Kabid PK sebagai Kabiro Kesra.

Ia pun berharap, langkah ini bisa diikuti oleh pejabat eselon III lainnya dan juga pejabat eselon IV.

Tampil sebagai komandan apel pagi Kasi Logistik Bige Agus Wahjuono SE. Hadir juga, Sekretaris BPBD Erwin Indra Widjaja, Kabid KL Sriyono, Kabid RR Andhika N Sudigda, dan segenap pejabat eselon IV di lingkungan BPBD Jatim.

Berkaitan dengan fenomena La Nina dan ancaman bencana hidrometeorologi yang akan berlangsung hingga awal tahun 2022, Kalaksa BPBD meminta segenap staf BPBD diminta untuk terus siaga, termasuk melakukan update data kejadian bencana.

Selain upaya kesiapsiagaan, ia juga minta segenap karyawan untuk memperkuat doa, sebagai bentuk ikhtiyar hablum minallah.

“Dua kunci penting dalam menghadapi ancaman bencana hidrometeorologi adalah hablum minannas (hubungan dengan sesama) dan hablum minallah (hubungan dengan Tuhan),” pesannya.

Sementara, Kabiro Kesra Gatot Soebroto di kesempatan yang sama juga menyampaikan terimakasih dan apresiasi kepada segenap karyawan BPBD, utamanya bidang PK yang dipimpinnya selama ini.

“Saya juga mohon maaf jika selama berinteraksi di BPBD telah melakukan salah dan khilaf,” ujarnya.

Selaku Kepala Biro Kesra, Gatot juga mengaku siap bersinergi dengan BPBD dalam berbagai tugas. Apalagi kedua instansi ini memiliki rumpun tupoksi yang hampir sama.

“Kalau ketemu dalam kegiatan lain, saya tolong disapa. Jangan sampai saat ketemu, saya tidak disapa,” pesannya. (*)

By yusron

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *